Manusia merupakan makhluk sosial. Hal itu mengharuskan setiap orang agar dapat menjalin hubungan harmonis di antara mereka. Namun diantara masyarakat, terkadang terjadi kesenjangan sosial. Kesenjangan sosial adalah suatu keadaan ketidak seimbangan sosial yang ada di masyarakat yang menjadikan suatu perbedaan yang sangat mencolok. Ini di karenakan kurangnya hubungan yang baik di antara masyarakat. Hal ini juga dapat mengakibatkan berbagai dampak yang buruk salah satunya adalah terjadinya tindakan kriminalitas yang sewenang-wenang. Untuk dapat menciptakan keharmonisan, kita perlu menunjukan sikap yang ramah kepada setiap orang yang dapat di wujudkan dengan senyum, sapa dan salam serta dengan menunjukkan sikap baik yang lain setiap bertemu dengan orang lain. Budaya senyum , sapa, dan salam juga di terapkan di SMA N Ajibarang. Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja dari OSIS Bidang 2. Kegiatan ini di sebut Gerakan 3S (Senyum, Sapa, dan Salam).