BOSNIA CUP TAHUN 2016
Seperti tahun-tahun sebelumnya, di
SMA Negeri Ajibarang rutin mengadakan acara BOSNIA yang merupakan kepanjangan
dari Bulan Olahraga dan Seni SMA Negeri Ajibarang. Dari namanya saja kita bisa
langsung mempunyai gambaran isi dari kegiatan tersebut, ya tentu saja makna
dari olahraga dan seni yang ada di SMA Negeri Ajibarang sendiri. Kegiatan ini
dilaksanakan dan hanya diikuti oleh siswa-siswi SMA Negeri Ajibarang kelas X
dan XI. BOSNIA CUP ini berlangsung selama empat hari yaitu hari kamis, jum’at,
selasa, dan rabu tanggal 8,9,13,14 Desember 2016. BOSNIA CUP berisikan
lomba-lomba antar kelas, selama empat hari tersebut dilaksanakan beberapa lomba
yaitu futsal putra dan putri, voli campuran, basket putra, badminton single
putra dan putri, lari estafet putra dan putri, karaoke campursari. Musikalisasi
puisi, geguritan, dan dance competition.
Di
hari pertama pelaksanaan BOSNIA CUP tahun 2016 ini diawali dengan defile atau
arak - arakan dari setiap kelas. Arak-arakan ini berisi tentang keunggulan kelas
atau ciri khas dari setiap kelas.
Apel
pembukaan BOSNIA ditandai dengan pelepasan balon, yang diikuti seluruh siswa
SMA Negeri Ajibarang.
Setelah
itu dilanjut dengan lomba-lmba yang sudah terjadwal. Di hari kedua dan ketiga
masih dengan melanjutkan lmba yang belum selesai, dan di hari keempat tepatnya
hari terakhir pelaksanaan BOSNIA CUP tahun 2016 dilaksanakan lomba-lomba yang
berbau seni.
Di
BOSNIA CUP tahun 2016 ini sedikit berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena
adanya perlombaan suporter terbaik. Perlombaan ini diadakan untuk menambah
kekompakan kelas dan membantuh menyemangati teman kelasnya ketika sedang
mengikuti lomba. Dalam BOSNIA CUP terdapat juara umum yaitu kelas yang paling
banyak mendapat juara disetiap perlombaan. Juara umum ini turun-temurun dan
terdapat piala tersendiri. Piala ini diserahkan dari kelas yang tahun lalu
mendapat gelar juara umum kepada kelas yang tahun ini menjadi juara umum yaitu
kelas X IPS 2.
Komentar
Posting Komentar